Artikel

Jenis-jenis Jamur Kulit


Dari ribuan jenis jamur, hanya ada beberapa spesies jamur yang menyebabkan penyakit. Selain itu, penyakit yang disebabkan oleh jamur jarang terjadi pada orang yang sehat karena mereka memiliki sistem kekebalan tubuh yang sangat baik.

Menurut Human Diseases Forum dan Conditions, jamur dapat menyebabkan infeksi kulit ringan hingga penyakit yang mengancam jiwa. Jamur dapat menyebabkan dua jenis infeksi, sistemik dan superfisial. Infeksi sistemik mempengaruhi organ dalam seperti paru-paru, jantung, otak, ginjal, dan hati. Sedangkan infeksi superfisial mempengaruhi kulit, kuku, dan rambut.

1. Kurap (ringworm)
Gejala dermatofitosis (ringworm) berbeda-beda tergantung pada area kulit yang terinfeksi. Namun, gejala yang paling umum adalah ruam kemerahan berbentuk cincin. Infeksi terjadi pada kaki, kulit kepala, wajah, leher, dan bagian tubuh lainnya.

2. Tinea pedis atau kurap kaki (athlete’s foot)
Kurap kaki disebabkan oleh jamur mikroskopis yang hidup pada jaringan kulit yang mati pada rambut, kuku jari kaki, dan lapisan kulit luar. Jamur penyebab kurap kaki yang paling umum adalah trichophyton rubrum. Jamur ini berkembang di tempat yang lembap seperti pada sepatu, kaos kaki, kolam renang, dan lantai kamar ganti. Kurap kaki mengakibatkan kulit mengelupas, kemerahan, gatal, terasa panas, dan melepuh.

3. Tinea cruris (jock itch)
Tinea cruris (jock itch) adalah infeksi kulit yang disebabkan jamur tinea. Jamur ini hidup di area tubuh yang hangat dan lembap. Biasanya terjadi pada area genital, paha, dan pantat. Kulit yang terinfeksi tinea cruris (jock itch)  akan tampak kemerahan, gatal atau perih.

4. Onikomikosis
Onikomikosis adalah infeksi jamur yang terjadi pada kuku jari kaki dan kuku tangan. Onikomikosis disebabkan oleh berbagai organisme jamur, yang paling umum adalah dermatofita. Onikomikosis lebih sering terjadi pada laki-laki daripada perempuan.

5. Panu (tinea versicolor)
Panu (tinea versicolor) adalah infeksi kulit yang terlihat seperti bercak kecil dan berubah warna, dapat lebih terang dan lebih gelap dari warna kulit. Panu disebabkan oleh jamur yang disebut Malassezia, jamur yang hidup di kulit kebanyakan orang. Infeksi kulit ini biasanya terjadi pada leher, dada, punggung, dan lengan.

Sumber:
https://www.webmd.com/skin-problems-and-treatments/guide/fungal-infections-skin#1
https://www.health24.com/Medical/Skin/Fungal-skin/6-fungal-infections-we-need-to-be-aware-of-2017101...
https://www.healthline.com/health/ringworm#types

  • 07 Sep 2018
  • Kesehatan

Komentar


Tinggalkan Komentar